Yuk Coba! 5 Ide Kreatif Untuk Desain Ruang Tamu Minimalis Elegan

Yuk Coba! 5 Ide Kreatif Untuk Desain Ruang Tamu Minimalis Elegan

Yuk Coba! 5 Ide Kreatif Untuk Desain Ruang Tamu Minimalis Elegan

Sesuai dengan namanya, ruang tamu adalah ruang yang digunakan untuk bersinggah pada saat ada tamu yang datang. Meskipun pada kenyataannya juga digunakan sebagai tempat untuk berkumpul bersama anggota keluarga.

Selain agar tamu-tamu Anda terkesan, ruang tamu yang indah dan nyaman juga bisa menyejukkan pikiran yang sedang penat karena beraktivitas seharian. Terdapat banyak sekali desain ruang tamu yang bisa Anda pilih untuk rumah Anda. Salah satu yang menjadi banyak pilihan adalah desain ruang tamu minimalis elegan.

Konsep ruang tamu yang minimalis banyak digemari karena dianggap paling bisa membuat kesan modern namun tetap sederhana. Tampilan desain minimalis juga terlihat lebih rapi dan bersih sempurna. Dikarenakan banyaknya jenis desain ruang tamu yang minimalis dan elegan, seringkali membuat orang kebingungan harus memilih yang mana.

Oleh sebab itu, di bawah ini akan diinformasikan beberapa desain yang paling hits:


Penggunaan Berbagai Macam Bentuk dan Warna dalam Satu Ruangan

Meskipun ruang tamu Anda memiliki desain ruang tamu minimalis elegan, bukan berarti ini menjadi batasan bagi Anda untuk berkreasi dan berinovasi. Misalnya saja Anda bisa menambahkan beberapa jenis sofa yang berbeda dalam satu ruangan. Padukan antara sofa yang memiliki sandaran dan juga sofa yang tanpa sandaran.

Adanya perpaduan sofa dengan jenis yang tidak sama ini bisa membuat ruang tamu Anda menjadi tampak lebih luas. Hal ini terjadi karena sofa tanpa sandaran tidak akan menutupi ruangan yang berada di sebelahnya.


Ruangan dengan Banyak Furniture

Dalam sebuah ruangan yang memiliki ukuran lumayan sempit, bukanlah ide yang buruk untuk mengisinya dengan banyak furniture. Asalkan Anda tetap memberikan sirkulasi yang cukup untuk udara masuk. Selain itu, Anda juga harus lebih memperhatikan tata letak dari setiap furniture.

Jangan sampai furnitur-furnitur tersebut justru akan menghalangi setiap orang yang akan melewati ruang tamu. Pemberian warna yang senada terhadap sofa, karpet dan furniture lainnya juga akan semakin mempercantik desain ruang tamu minimalis elegan Anda. Tambahkan juga lukisan yang menampilkan banyak warna agar menjauhkan ruang tamu dari suasana membosankan.


Ruang Tamu Tanpa Sofa

Siapa bilang dalam ruang tamu harus ada sofa? Anda bisa kok menjamu tamu-tamu tanpa harus di sofa. Terlebih jika area ruang tamu yang disediakan memang sempit. Bolehlah Anda tetap meletakkan sofa, tetapi cukup satu sofa saja.

Sementara itu untuk bagian yang masih kosong, Anda bisa menambahkan karpet yang memiliki ukuran cukup tebal dan besar, sehingga dengan karpet tersebut seluruh ruang tamu hampir tertutupi.

Anda juga bisa menambahkan televisi di lemari yang ada di ruang tamu. Jadi, selain bisa digunakan sebagai ruang tamu bisa sekaligus Anda gunakan sebagai ruang keluarga.


Ruang Tamu yang Terkena Sinar Matahari

Sebuah pilihan yang tepat bagi Anda yang menempatkan ruang tamu di dekat jendela besar yang memungkinkan cahaya bisa masuk kedalam ruangan dengan sempurna. Desain ruang tamu minimalis elegan impian Anda ini juga akan memberikan keuntungan berupa lebih hematnya biaya listrik di siang hari.

Selain itu, adanya tambahan berupa tanaman hijau yang lumayan besar akan membuat ruangan terasa lebih segar. Tidak hanya itu, gunakanlah sofa-sofa yang sandarannya agak rendah agar ruangan terlihat semakin luas.


Ruang Tamu Tanpa Karpet

Penggunaan karpet di ruang tamu nampaknya harus dipertimbangkan kembali jika Anda masih memiliki anak yang masih kecil. Sebab seringkali anak-anak menumpahkan makanan, minuman dan juga kotoran lainnya.

Desain ruang tamu minimalis elegan tidak selalu harus dipenuhi dengan karpet. Anda bisa mengakali kekosongan lantai ini dengan menambahkan bantal sofa yang agak banyak dan berwarna-warni.

Itulah 5 ide untuk desain ruang tamu minimalis elegan yang bisa Anda ciptakan untuk ruang tamu hunian Anda. Jangan ragu untuk mencoba mengaplikasikannya, siapa tahu akan menambah kekaguman tamu-tamu terhadap rumah Anda.


Kami juga melayani :

Jasa arsitek bandar lampung

Jasa arsitek Lampung selatan

Jasa arsitek pesawaran

Dan Seluruh kab di Lampung


Segera Hubungi kami di

Contact Person :

Whatsapp : 0852-8961-4804

Website : tubaguskencanaarsitek.co.id

Facebook : Tubagus Kencana Arsitek

Instagram : tubaguskencanaarsitek

Youtube : Tubagus Kencana Arsitek


Tunggu apalagi segera hubungi kami untuk Jasa Arsitek Lampung. .